Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Mike Pompeo, Sabtu (9/1), menyebutkan bahwa ia telah mencabut pembatasan kontak antara para pejabat AS dengan mitra mereka dari Taiwan.
Pencabutan dilakukan pada masa-masa akhir pemerintahan Presiden Donald Trump.
Langkah tersebut mungkin dapat memperkeruh hubungan AS-China, mengingat bahwa China menganggap Taiwan sebagai bagian dari negaranya serta menyebut bahwa hal mengenai Taiwan merupakan isu paling sensitif dalam hubungannya dengan AS.
Walaupun AS, seperti kebanyakan negara di dunia, tidak mempunyai relasi diplomatik resmi dengan Taiwan, pemerintahan Trump menunjukkan dukungan yang meningkat terhadap otoritas Taiwan, antara lain dengan penjualan senjata serta pengambilan kebijakan yang membantu Taiwan menghadapi tekanan China.