Emas Bisa Kehilangan Prospek Bullishnya

0
14

JAVAFX – Dalam peribahasa, “Pilihan yang mudah mengarah pada kehidupan yang sulit” atau setidaknya menjadi sebuah kerugian. Mengingat pergerakan turun harga emas tertunda, tentu sangat mudah untuk mengatakan bahwa menjadi bullish bagi emas saat ini adalah mudah.

Harga emas dapat dikatakan sangat mudah untuk terbawa oleh aksi harga sehari-hari, dan bahkan lebih mudah untuk merasakan emosi yang dirasakan pelaku pasar lainnya saat melihat aksi harga jangka pendek yang sama. Saat ini, harga emas sangat menggoda untuk menjadi bullish. Sangat mudah untuk menjadi bullish pada emas sambil melihat apa yang terjadi dalam 1,5 bulan terakhir.  Kembali ke peribahasa diatas, apa-apa yang mudah jarang menguntungkan dalam jangka panjang.

Mari kita melampaui perubahan harga sehari-hari. The Fed telah mempertahankan suku bunga pada tingkat yang sangat rendah selama berbulan-bulan, dan telah berjanji untuk mempertahankannya rendah untuk waktu yang lama. Dunia sedang mengalami pandemi, dan jumlah uang yang masuk ke sistem benar-benar mencengangkan.

Tabungan yang tersedia bagi investor meroket. Hal ini membuat indeks Dolar AS jatuh dari angka 100 menjadi di kisaran saat ini pada 90. Sayangnya, meski indek dolar AS ini menurun, emas tidak berada pada level tertinggi baru.

Harga emas memang berusaha naik sejak 2020 untuk rally di atas tertinggi pada 2011, sayangnya harga emas masih jatuh, dan itu membatalkan penembusan harga di atas yang sangat penting ini. Saat ini, emas diperdagangkan hanya beberapa puluh dolar lebih tinggi daripada yang diperdagangkan pada tahun 2013, tepat sebelum penurunan terbesar dalam beberapa tahun terakhir.

Dengan demikian, prospek bullish harga emas nampak tersendat atau tidak terwujud. Emas belum siap untuk melonjak, dan jika bukan karena peristiwa berbasis pandemi dan segala sesuatu yang terkait dengannya, kemungkinan besar emas tidak akan naik, apalagi di atas tertinggi tahun 2011 sebelum turun drastis.

Lantas apa yang terjadi jika pasar secara praktis dipaksa untuk reli, tetapi tidak benar-benar siap untuk melakukannya, tentu saja reli itu hanya bersifat sementara saja. Bisa saja reli tersebut berlaku sedikit lebih lama. Tapi akhirnya, harga emas akan meluncur lagi.

Ia melakukan apa yang seharusnya dilakukannya , sebagai satu-satunya hal yang berubah adalah waktu. Semuanya bisa tertunda, dan target penurunan bisa meningkat pada akhirnya, meski secara keseluruhan, penurunan besar tidak terhindarkan.

Ya, tidak bisa dihindari, tapi bisa ditunda dan di sinilah kita sekarang. Harga emas dalam situasi dimana pergerakannya sensitif dengan gerak Indek Dolar AS saat ini. Pola yang demikian in ibis aterjadi dalam beberapa minggu hingga bulan berikutnya.

Seperti mengendarai roller coaster,  emosional investor  akan terombang –ambing dalam pola hubungan antara cinta-benci di pasar keuangan dengan Indek Dolar AS di sisi lain. Tidak masuk akal,  namun dengan emosi yang berubah-ubah seperti musim. Aksi paling spekulatif di pasar saham mengalami akan pembantaian musim semi, membuat tawa di bawah permukaan telah berubah menjadi air mata. Emas, didukung oleh emosi tinggi yang intens, hanya masalah waktu sebelum akhirnya terkupas. Untuk itu, meskipun saya tidak akan meromantisir kinerja penurunan Indeks Dolar AS baru-baru ini, penting untuk diingat bahwa pesimisme ekstrem sering kali menjadi pemicu untuk menyalakan api Indeks Dolar AS.