GBPUSD Pertahankan Kenaikan Di Tengah Ketidakpastian Fundamental

0
94

GBPUSD terlihat terus mencatat kenaikan meski ketidakpastian di sejumlah faktor fundamental yang sangat signifikan mempengaruhi pergerakan harga untuk jangka pendek. Kondisi Kesehatan Trump, dan perkembangan negosiasi perdagangan Brexit menjadi faktor fundamental yang sangat mempengaruhi.

GBPUSD Kembali bergeak di atas level 1.29 di awal pekan ini. GBPUSD menguat di sesi Jumat lalu, meski terlihat kemungkinan pelemahan jangka pendek, namun justru membuka peluang untuk membuka posisi buy. Konsolidasi yang terjadi di awal sesi hari ini dan pemberitaan yang tersebut diyakini akan menjadi penggerak pasar.

Para pelaku pasar masih mempelajari hubungan antara terjagkitnya penyakit Covid 19 pada Donald Trump dengan risk appetite. Kondisi di pasar terlihat cukup stabil saat ini, membaiknya minat terhadap aset berisiko setelah sempat terpukul di sesi Jumat.

Pada indikator RSI pada grafik H1 dan H4, pergerakan harga masih bullish dimana harga berada di atas nilai 50. GBPUSD saat ini bergerak di level 1.2945. Dengan tren seperti saat ini, GBPUSD berpeluang menuju level resistance terdekat berada di level 1.2951 dan level resistance selanjutnya di 1.2975 Namun waspadai jika berbalik arah, GBPUSD berpeluang menuju level resistance terdekatya di 1.2913 dan level support selanjutnya di level 1.2897.