Klaim Pengangguran AS Bertambah, Dolar Indeks Terkonsolidasi

0
58
Klaim Pengangguran AS

Pada malam ini, Amerika Serikat telah merilis data klaim pengangguran AS yang di rilis naik dari 748.000 ke 778.000, lebih tinggi dari prediksinya 732.000 dan data Prelim GDP di rilis tetap 33.1%. Akibat data ini, Dolar Indeks terkonsolidasi antara level 91.99-92.19. Namun, jika dolar indeks tembus level 91.90 maka dolar indeks di prediksi akan turun ke level 91.60.

Gold akhirnya naik ke level 1816.54 akibat meningkatnya klaim pengangguran AS yang melemahkan dolar AS ini. Sementara beberapa mata uang lainnya juga konsolidasi. Pergerakan konsolidasi ini juga di sebabkan Prelim GDP yang di rilis tetap ini. Saat ini para pelaku pasar masih menantikan data Sentimen Konsumen yang di Revisi yang di prediksi turun dari 77.0 ke 76.9 dan akan di rilis jam 22.00 wib sehingga pergerakan harga belum juga terlihat trendnya hingga data ini di rilis.