Penguncian COVID-19 Australia meluas saat varian Delta menyebar

0
18

Dua dari enam negara bagian Australia menjalani penguncian pada Selasa ketika COVID-19 varian Delta menyebar.

Negara bagian Victoria memperpanjang penguncian selama tujuh hari dan Australia Selatan mengumumkan penguncian selama sepekan, sementara Sydney berada dalam penguncian selama lima pekan.

Negara bagian terpadat di Australia, New South Wales (NSW), di mana Sydney adalah ibu kotanya, sedang memerangi wabah COVID-19 terbesar, dengan total kasus melebihi 1.400.

Pihak berwenang NSW melaporkan sedikit penurunan dalam kasus baru COVID-19 pada Selasa saat negara bagian itu memasuki minggu keempat penguncian.

NSW melaporkan 78 kasus infeksi virus corona yang ditularkan secara lokal, yakni turun dari 98 kasus pada sehari sebelumnya.

“Kami melihat lebih banyak pasien rawat inap, lebih banyak pasien masuk ke ICU (unit perawatan intensif), lebih banyak orang menggunakan ventilator – kami harus menghentikan penyebaran COVID,” kata Kepala Petugas Kesehatan NSW Kerry Chant di Sydney pada Selasa.

Setidaknya terdapat 21 dari kasus baru COVID menular saat masih berada di komunitas.