USDCHF  Bertendensi Menurun

0
57

USDCHF H4:

analisa teknikal forex, USDCHF

Perspektif bias bearish nampaknya masih melekat dengan jejak USDCHF, sebagaimana termonitor pada grafik H4. Meski candlestick aktual  berpotensi mengusik resisten minor, 0.96857-0.97000. Jika sukses menembus 0.97000 dan konsisten melaju di atasnya, disertai jejak naik RSI di atas level 50, membuka peluang menguji resisten moderat 0.97532-0.97632. Target berikutnya, 0.97900-0.98000. Resisten kuat short term pada area 0.98209-0.98309.

Jika skenario tersebut kandas, lalu USDCHF berbalik tertekan di bawah level 0.96300, membuka peluang mengusik support minor 0.96000-0.95800. Support kunci terdeteksi pada area 0.95500-0.94000. Ekstensi dominasi sellers di bawah 0.95400 membuka kans menguji support moderat 0.95000-0.94888. Target optimal menuju support kuat short term, 0.94530-0.94370.