USDJPY di Jalur Positif

0
91

USDJPY H4:

analisa teknikal forex, USDJPY

Sajian grafik H4 untuk performa USDJPY berpotensi menembus resisten minor 111.000-111.100. Jika sukses akan mempertajam momentum serial bias bullish dengan target berikutnya resisten 111.500-111.695. Resisten moderat terletak pada area 112.000-112.175. Target optimal menjemput resisten kuat short term pada area 112.858-113.000.

Sebaliknya, pabila USDJPY tertekan dan menembus support minor 110.454-110.356 rentan terpelanting dan menguji support moderat pada area 109.861-109.761. Support lanjutan, 109.500-109.400. Support kuat short term pada area 108.800-108.700. RSI melaju flat di bawah zona overbought.

AUDUSD Masih Negatif

AUDUSD H4:

analisa teknikal forex, AUDUSD

Secara general, penampilan AUDUSD pada grafik H4 dibingkai dengan channel menurun yang mengindikasikan tendensi menurun tetap erat melekat. Namun reaksi koreksi naik nampak mencoba mengusik resisten minor 0.78500-0.78600. Jika sukses melaju di atas 0.78600 membuka peluang menuju resisten 0.78814-0.78914. Resisten moderat pada area 0.79180-0.79280. Ekstensi dominasi buyers di atas 0.79280 akan merubah perspektif bias bullish AUDUSD dengan target optimal menyapa resisten kuat short term, 0.79700 hingga 0.80000. RSI nampak beranjak naik dari zona oversold menuju level 50.

Jika skenario tersebut kandas, lalu AUDUSD berbalik tertekan akan retest support minor 0.78000-0.77850. Intensitas jual di bawah 0.77850 akan semakin mempertajam momentum serial bias bearish AUDUSD dengan sasaran berikutnya support 0.77500-0.77400. Support moderat pada area 0.77000-0.76900. Support kuat short term terletak pada area 0.76418-0.76322.