Ancaman Pemakzulan Trump Oleh Demokrat Dongkrak Harga Emas

0
141
WASHINGTON, DC - JUNE 30: (AFP OUT) U.S President Donald Trump looks on during a meeting with South Korean President Moon Jae-in in the Oval Office of the White House on June 30, 2017 in Washington, DC. President Trump and President Moon will hold an Oval Office meeting and then give joint statements in the Rose Garden. (Photo by Olivier Douliery - Pool/Getty Images)

JAVAFX – Dolar AS tertekan melemah pada hari Selasa karena meningkatnya jumlah anggota parlemen dari Partai Demokrat yang menyerukan penyelidikan impeachment terhadap Presiden Trump.

Di Washington, Ketua DPR AS, Nancy Pelosi bertemu dengan sesame anggota parlemen Demokrat untuk mempertimbangkan pemakzulan Presiden yang telah menahan skandal berulang sejak menjabat pada 2017. Pelosi dijadwalkan akan membuat pernyataan public pada Selasa malam. Pelosi mengumumkan bahwa DPR akan memulai penyelidikan resmi terhadap pemakzulan Trump.

Tindakan impeachment yang sebenarnya, persidangan dan bukti potensial yang bisa muncul disini, semua itu sangat sensitive terhadap resiko, kata Schlossberg, direktur pelaksana strategi FX di BK Asset Management di NY.  Dolar AS tertekan melemah terhadap mata uang utama dan investor berlindung ke safe haven untuk menghindari resiko.

Harga emas melambung naik menyentuh level tertinggi $1535.57 atau ke ke level tertinggi tiga mingguan dan semakin berpeluang mendekati level tertingginya di $1556.00.