Arab Saudi tegaskan kembali dukungan kepada PBB untuk solusi di Yaman

Arab Saudi pada Selasa (23/5) menegaskan kembali dukungannya kepada utusan PBB untuk Yaman Hans Grundberg atas upaya solusi politik komprehensif di Yaman yang dilanda perang.

Menteri Pertahanan Arab Saudi Khalid bin Salman bin Abdulaziz menegaskan lagi “dukungan negaranya untuk mencapai solusi politik yang komprehensif dan berkelanjutan untuk krisis Yaman,” demikian menurut kantor berita Arab Saudi, SPA.

Pernyataan itu disampaikan saat pertemuan dengan kepala pemerintahan Yaman yang diakui internasional, Rashad al-Alimi, di Riyadh.

Al-Alimi memuji sejumlah langkah yang diambil kerajaan di sektor ekonomi dan pembangunan untuk meringankan penderitaan warga Yaman, mengutip “peran penting” negara tetangga sebelah utara Yaman dalam mencapai gencatan senjata dan mengaktifkan kembali proses politik yang diawasi PBB.

Kelompok Houthi, yang didukung Iran, di Yaman telah menguasai ibu kota Sanaa dan sejumlah wilayah lainnya sejak September 2014.

Pasukan koalisi yang dipimpin Arab Saudi mendukung pemerintah Yaman melawan Houthi sejak Maret 2015.

Warga Yaman berharap adanya sebuah resolusi untuk krisis dan konflik di negara tersebut, menyusul kesepakatan 6 April antara Iran dan Arab Saudi, yang menandai terjalinnya kembali hubungan kedua negara setelah tujuh tahun putus.

Get the daily news in your inbox

Related Articles

Share this post

Hubungi Kami

Pusat Edukasi

Pusat Berita

Headquarter

Foresta Business Loft 5 Unit 15
Jl. BSD Boulevard, Lengkong Kulon
Pagedangan Tangerang
Banten 15331

Contact Us

Phone: +62 21 222 32 200
Fax: +62 21 222 31 318
Email: [email protected]

Peringatan Resiko: Contracts for Difference(CFD) adalah produk keuangan yang complex yang ditransaksikan berupa margin. Trading CFD memiliki tingkat resiko yang tinggi dikarenakan leverage yang bekerja memberikan keuntungan ataupun kerugian sekaligus. Sebagai akibatnya, CFD mungkin saja tidak cocok dengan semua investor karena anda bisa kehilangan seluruh modal yang anda investasikan. Anda disarankan untuk tidak meresikokan dana lebih dari yang anda persiapkan untuk kerugian. Sebelum memutuskan untuk bertransaksi, anda harus memastkan bahwa anda mengerti resiko yang terdapat dalam akun untuk tujuan investasi dan tingkat pengalaman anda. Performa yang sudah ada di CFD tidak dapat dijadikan indikator andalan untuk hasil kedepan. Umumnya CFD tidak memiliki tanggal jatuh tempo. Oleh karena itu, jatuh tempo sebuah posisi CFD ditentukan oleh kapan anda ingin menutup posisi yang ada. Carilah pemandu pribadi, jika diperlukan. Mohon membaca dengan seksama JAVA ‘Pernyataan Pengungkapan Risiko’.