Investasi konservasi air China cetak rekor pada Januari-Agustus 2023

0
36

China menginvestasikan 985,6 miliar yuan, yang merupakan rekor tertinggi, dalam pembangunan fasilitas konservasi air selama delapan bulan pertama tahun ini.

Pembangunan proyek konservasi air ini menciptakan lebih dari 1,97 juta lapangan kerja dari Januari hingga Agustus 2023, dan memberikan “dukungan kuat bagi pemulihan perekonomian negara,” tutur Li.

Selain memajukan pembangunan proyek konservasi air, China juga mengintensifkan upaya untuk melindungi dan memulihkan ekosistem air tawar.

Hampir 7 miliar meter kubik air disuntikkan ke 48 sungai dan danau di Daerah Aliran Sungai Haihe pada 2022 dan sebagian besar sungai di China utara memiliki air yang mengalir dan bersih, sementara semakin banyak sungai telah kembali hidup, kata Li.