Komentar Hawkish Powell Terus Dukung Penguatan Dolar

0
60
Ketua Fed Jerome Powell
Ketua Fed Jerome Powell

JAVAFX – Dolar AS melanjutkan tren penguatannya terhadap mata uang utama pasca kenaikan suku bunga pekan lalu. Indeks dolar AS (DXY) bergerak naik diatas level 96.00 pada hari Rabu yang merupakan level tertinggi sejak 20 Agustus lalu.

Penguatan dolar mendapat dukungan dari pernyataan Ketua Federal Reserve, Jerome Powell pada Rabu kemarin. Ketua Fed Powell mengatakan bahwa bank sentral dapat menaikkan suku bunga di atas perkiraan “netral” karena melihat kondisi ekonomi AS yang tumbuh “sangat positif”.  Komentar hawkish dari Powell semakin menambah dukungan kenaikan suku bunga Fed berikutnya yang diprediksi pada akhir tahun.

Selain dar Powell, dukungan untuk dolar juga datang dari rilis data-data ekonomi AS yang solid. Data Institute for Supply Management (ISM) indeks aktivitas non-manufaktur melonjak 3,1 poin menjadi 61,6 bulan lalu, angka tertinggi sejak Agustus 1997. Kemudian data Ketenagakerjaan Nasional ADP juga menunjukkan gaji swasta melonjak sebanyak 230.000 pekerjaan pada bulan September, kenaikan terbesar sejak Februari.

Dolar yang sedang melesat naik mengungguli dua mata uang utama di Eropa yaitu euro dan pound, sementara terhadap yen Jepang, greenback naik ke level tertinggi sejak November 2017.

Analis JAVAFX