Harga Minyak Perpanjang Penurunannya Paska Data EIA

0
26

JAVAFX – Harga minyak memperpanjang penurunan mereka pada hari Rabu (15/01/2020) setelah data mingguan dari Lembaga Informasi Energi (EIA) mengungkapkan peningkatan yang jauh lebih besar dari perkiraan dalam pasokan bensin dan minyak suling AS.

Sementara pasokan minyak mentah AS turun 2,5 juta barel untuk pekan yang berakhir 10 Januari. Analis yang disurvei oleh S&P Global Platts memperkirakan kenaikan 500.000 barel, sedangkan American Petroleum Institute pada Selasa melaporkan peningkatan 1,1 juta barel, menurut sumber.

Data EIA juga menunjukkan peningkatan pasokan 6,7 juta barel untuk bensin dan 8,2 juta barel untuk sulingan. Survei S&P Global Platts menunjukkan ekspektasi untuk kenaikan pasokan 3,3 juta barel untuk bensin dan 1,3 juta barel untuk sulingan.

Harga minyak mentah West Texas Intermediate, untuk kontrak pengiriman bulan Februari mengalami penurunan 60 sen, atau 1%, pada $ 57,63 per barel di New York Mercantile Exchange. Lebih rendah dari sebelum data ini dirilis yang bertengger di harga $ 57,97.