Wall Street dibuka melemah, investor fokus pantau laporan laba

0
10
Famous Wall street and the building in New York, New York Stock Exchange with patriot flag

Saham-saham pada Bursa Efek New York, Wall Street, Amerika Serikat, dibuka lebih rendah pada perdagangan Selasa pagi waktu setempat karena investor melihat laporan pendapatan dari nama-nama teknologi besar.

Sesaat setelah bel pembukaan, Indeks Dow Jones Industrial Average jatuh 222,68 poin, atau 0,63 persen, menjadi 34.921,63.

Indeks S&P 500 menurun 21,07 poin atau 0,48 persen menjadi 4.401,23.

Indeks Komposit Nasdaq berkurang 48,92 poin atau 0,33 persen menjadi 14.791,79.

Semua dari 11 sektor utama Indeks S&P 500 bergerak mundur pada perdagangan pagi, dengan sektor energi turun 1,8 persen, menjadi pemimpin kerugian.

Saham Tesla berada di bawah tekanan meskipun laporan kuartalannya lebih baik dari perkiraan.

Pembuat kendaraan listrik AS itu, Senin, mengatakan, bahwa mereka memperoleh 11,96 miliar dolar AS dalam total pendapatan pada kuartal kedua tahun fiskal 2021, naik 98 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Raksasa teknologi lainnya termasuk Apple, Google-induk Alphabet dan Microsoft akan melaporkan setelah penutupan hari Selasa.

Investor juga memantau Federal Reserve (Fed) ketika bank sentral AS itu memulai pertemuan dua harinya pada hari Selasa, diikuti oleh pengumuman kebijakan dan konferensi pers oleh Ketua Fed Jerome Powell pada Rabu.